Cincin

Tak pernah kusangka hari itu datang juga. Hari ketika tanganku membesar dan cincin di jari manisku harus kulepaskan. 

Seorang teman menyampaikan serangkaian kalimat insightful. 

"Saya lihat cincinnya sudah terlalu kecil. Jangan sampai ketika dalam kondisi darurat cincinnya harus dilepaskan, tidak bisa." katanya.

Dia menekankan, "Cincin itu hanya simbol, tidak perlu terikat karena sudah sekian lama ada di jari manisnya."

Kemudian saya tertunduk.

"Saya mengakui, kalau saya sulit melepas cincin ini..karena.." lirih saya.

"Saya masih posisi denial, kalau saya bisa menggemuk." alasan saya.

Benar, sudah 11 tahun perkawinan saya dan suami dan ini pertama kalinya cincin ini begitu sempit. Finally, I can relate to my hubby's main problem. Diet dan olahraga.

Comments

Popular Posts