Request acir immunisation statement - dari sudut pandang penerima beasiswa Australia Awards

Tulisan ini dibuat karena beberapa kali ditanya teman sesama student tentang bagaimana mendapatkan immunisation statement untuk anak-anak mereka yang baru datang dari Indonesia. Selain itu, penting untuk mendokumentasikan prosesnya, terpikir mungkin kelak saya memerlukan detailnya di masa datang, saat kembali ke Aussie untuk PhD misalnya, amin :).

Immunisation statement adalah dokumen resmi berisi riwayat imunisasi anak 0-14 tahun yang dikeluarkan oleh ACIR (Australian Childhood Immunisation Register). Imunisasi di Australia bersifat wajib (daftar immunisasi wajib di sini) dan orang tua wajib meregistrasikan imunisasi yang didapat anaknya melalui Acir. Immunisation statement adalah dokumen penting saat mendaftarkan anak ke child care, sekolah, mendapatkan tunjangan pemerintah seperti child care benefit untuk memastikan anak telah mendapatkan imunisasi yang update sesuai usianya. 

Immunisation exemption tahun 2016 ini hanya diperbolehkan karena masalah kesehatan seperti reaksi anafilaksis atau reaksi imun pasca vaksinasi. Tahun-tahun sebelumnya religious and belief exemption diterima oleh pemerintah. 

Masalah utama dalam meminta immunisation statement untuk overseas student di Australia ini adalah kita tidak eligible medicare id (Australian universal health coverage). Untuk Australian citizen dan permanent resident, karena mereka punya medicare number semua serba online dan mudah. Karena input process untuk temporary resident dilakukan secara manual, prosesnya jadi ribet dan tak tentu arah, tapi tetap bisa diusahakan.

1. Membuat riwayat imunisasi anak sejak di Indonesia
Saya termasuk orang tua yang hanya mengimunisasi wajib anak-anak saat di Indonesia. Jadi Tsabita and Jameela hanya diimunisasi sampai imunisasi campak usia 9 bulan. Saya tahu pasti harus catch up. Pilihan catch up tergantung orang tua, bisa di Indonesia tetapi saya pilih di Australia saja karena saat itu saya baca di beberapa blog awardee, banyak klinik pemerintah Australia yang menyediakan imunisasi gratis. 

Saya membuat immunisation history dengan kertas berkop, tanda tangan dokter penanggung jawab, dan cap dari puskesmas tempat anak-anak bisa mendapatkan imunisasi seperti gambar di bawah. Datanya berdasarkan riwayat imunisasi mereka di KMS atau Buku KIA anak-anak. Tidak ada standar baku tentang  dan mungkin RS pemerintah atau klinik praktek swasta punya format sendiri. 

Bagaimana kalau kita tidak sempat membuat immunisation history di Indonesia? Kemungkinan kita harus membayar lebih untuk biaya penerjemahan riwayat imunisasi di KMS. 

2. Catch up imunisasi di GP
Setelah anak-anak sampai di Australia, kami datang ke GP untuk catch up imunisasi dan gratis saudara-saudara memakai asuransi yang kami punya. Jadi hilanglah kekhawatiran bayar mahal. Fyi, saya harus melakukan vaksinasi Hep B untuk keperluan study, dan saya bayar sekitar $100 untuk tiga kali suntik *sad* *mahal*. 

GP, saya bernama dr Aladdin, melihat riwayat imunisasi anak dan memutuskan imunisasi yang harus dilakukan. Kemudian dokter akan memasukkan data imunisasi dari Indonesia dan imunisasi yang dia lakukan ke immunisation form seperti ini. Form itulah yang berguna untuk mendapatkan immunisation statement dari Acir. 

3. Mengirim immunisation form ke Acir
Setelah ini, di sinilah bedanya penduduk yang punya medicare dengan yang tidak. Kalau punya medicare id, dokter tinggal masukan data secara online, dan jreng, imunisasi telah teregistrasi dan beberapa hari kemudian immunisation statement sampai di rumah. 

Saya, yang termasuk tidak punya medicare id, ada beberapa pilihan:
- kirim form secara hardcopy melalui Australian post --> tidak berhasil
- kirim fax ke Acir oleh dokter --> tidak berhasil 
- kirim email ke Acir oleh dokter --> tidak berhasil
- kirim email ke Acir sendiri --> berhasil setelah beberapa kali percobaan

Mengirim email pribadi ke Acir menentukan keberhasilan karena kita bisa menceritakan kondisi kita yang tidak eligible medicare karena temporary resident. Alamat email email juga menentukan. Kirim email ke acir@medicareaustralia.gov.au dengan melampirkan immunisation form lebih preferable. Respon mereka terhadap request kita biasa datang dalam waktu 24 jam.

4. Menunggu kiriman immunisation statement dari Acir
Dalam jangka waktu 3-4 hari, biasa sudah ada immunisation statement dari Acir di mailbox. Di dalam statement diingatkan juga imunisasi yang harus dilakukan anak saat mencapai usia tertentu. 

Proses nomor 2-4 bisa dilakukan berulang-ulang untuk anak di bawah 4 tahun karena setiap beberapa bulan atau tahun mereka harus update imunisasi.

Immunisation statement kemudian bisa dikirimkan kepada sekolah, child care ataupun centerlink. 
Terlihat panjang, tapi request immunisation statement lebih cepat daripada apply child care benefit. Mudah-mudahan ada kesempatan dan kemauan saya untuk menuliskan hal itu.

Comments

Unknown said…
Thank you infonya. Mau ikutan nyontek. Berguna sekaliiii 😁 next mau cari yg tentang ccb.

Popular Posts